Entah apa hubungan antara album
ini dengan sebelumnya, tetapi melihat dar judulnya terdapat sebuah benang merah
diantara keduanya. Menentukan Arah dan Berlayar. Keduanya memiliki makna
tentang sebuah perjalanan, memang untuk berlayar kita harus menentukan arah
untuk pelabuhan selanjutnya.
Untuk musik mereka masih dengan
genre “Sheila Music” mereka. Meskipun sebelumnya banyak gempuran band yang
musiknya beraroma melayu dan setelahnya banjir musik-musik aliran K-Pop, Sheila
On 7 tetap kukuh untuk memainkan musik yang mereka suka.
Terdapat 9 lagu dan 10 trek dalam
album ini. Gak usah Tanya kenapa, karena memang lagu Hari Bersamanya di sajikan
dalam dua versi, versi original dan versi akustik. Untuk penciptaan lagu di
album ini cukup merata antara Eross, Duta, dan Adam. Ada dua lagu berbahasa
inggris disini, On The Phone dan Perfect Time. Sudah lama sejak lagu Just For
My Mom di album kedua, mereka tidak lagi memasukkan lagu berbahasa inggris.
Track List Album Berlayar:
- 01. Have Fun – cipt. Adam
- 02. Pasti Ku Bisa – cipt. Eross
- 03. Hujan Turun – cipt. Adam
- 04. On The Phone – cipt. Duta
- 05. Hari Bersamanya – cipt. Eross
- 06. Berlayar Denganku – cipt. Duta
- 07. Perfect Time – cipt. Adam
- 08. Kamus Hidupku (Demo Version) – cipt. Adam & Duta
- 09. Bait Pertama – cipt. Eross
- 10. Hari Bersamanya (Acoustic Version) – cipt. Eross
Rajutan kain menjadi cover album
ini. Menampilkan sebuah keluarga yang sedang berdoa ketika akan makan bersama. Di
belakangnya ada jendela yang mengarah ke laut, dengan dua buah kapal terlihat
disana.
Selain itu di dalam album ini juga
disertai sebuah kartu ucapan. Unik memang, karena saat ini ketika komunikasi
begitu mudah sudah jarang sekali ditemui
kartu ucapan seperti ini.
![]() |
Kartu Ucapan di album Berlayar |
0 komentar:
Posting Komentar